Halo Bittimers!
Sudah tahu kan tentang fitur Staking di Bittime? Staking adalah kegiatan dalam ekosistem blockchain dimana kamu bisa mempertahankan atau melakukan penguncian aset kripto dalam jaringan blockchain untuk mendukung operasinya, dan di sisi lain kamu juga akan diberikan hadiah berupa aset kripto tambahan yang diciptakan oleh jaringan tersebut. Secara singkat, staking dapat dikatakan seperti deposito di bank, ketika kita mendepositokan uang kita, maka kita akan diberikan bunga sebagai imbalan.
Nah, sekarang di Bittime memiliki banyak aset kripto yang dapat kamu staking langsung di aplikasi Bittime dan dengan bunga hingga 15%. Menarik bukan? Gimana sih cara staking aset kripto di Bittime? Yuk, kita lihat langkah di bawah ini.
Pilih menu Staking di bagian Home/Beranda
Di bagian Beranda, kamu dapat memilih fitur Staking di sebelah Bonus untuk melakukan staking aset kripto di Bittime
Pilih aset kripto yang ingin kamu Staking
Aset kripto yang dapat di staking terdiri dari beberapa aset seperti Polkadot (DOT), USD Tether (USDT), Cardano (ADA), Ethereum (ETH), dan Solana (SOL). Untuk lock period terdiri dari 7 hari dan 30 hari.
Masukkan Nominal Aset Kripto yang ingin Kamu Staking
Setelah nominal aset kripto dimasukkan, akan terlihat details dan estimasi bunga yang akan didapatkan. Bila kamu tidak ingin perpanjang otomatis, maka tutup fitur Auto-renew tersebut. Jangan lupa untuk membaca Perjanjian Staking Bittime, setelah selesai klik konfirmasi.
Selamat pesanan staking kamu berhasil
Staking kamu berhasil! Kamu bisa cek di Wallet kamu dan di bagian Staking untuk keterangan lebih lanjut lagi!
Gimana Bittimers? Cukup mudah kan untuk Staking di Bittime. Jadi tunggu apalagi, yuk Staking di Bittime sekarang juga dan dapatkan bunga hingga 15%! Apabila kamu memiliki pertanyaan seputar Staking, boleh langsung bergabung di komunitas kami di Telegram Bittime atau email ke support@bittime.com.
Ketahui Hal Lainnya Bersama Bittime:
- Kumpulan artikel edukasi tentang blockchain, web3 dan kripto DI SINI
- Ketahui hal yang ingin ditanyakan seputar Bittime DI SINI
Mulai langkah awal perjalanan kripto kamu bersama Bittime dan unduh aplikasi Bittime di sini:
- Daftar akun Bittime : Unduh di sini
- Pengguna iOS : Unduh di sini
- Pengguna Android: Unduh di sini
Temukan Bittime di sini:
- Instagram: @bittimeofficial
- Twitter: @BittimeID
- Telegram: @BittimeOfficial
DISCLAIMER: Artikel ini bersifat informasi dan bukan merupakan nasihat, rekomendasi, tawaran atau ajakan untuk menjual dan membeli aset kripto apapun. Perdagangan aset kripto merupakan aktivitas berisiko tinggi. Harga aset kripto bersifat fluktuatif, dimana harga dapat berubah secara signifikan dari waktu ke waktu. Bittime tidak bertanggung jawab atas perubahan fluktuasi dari nilai tukar atau harga aset kripto.
Salam CUAN,
Tim Bittime
Komentar
0 komentar
Artikel ditutup - tidak bisa memberikan komentar.